Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Senin, ini melakukan kunjungan kerja ke dua lokasi yaitu peresmian Sanbe Sterile Preparation Sanbe milik PT Caprifarmindo Laboratories di Cimareme, Padalarang, Jawa Barat, dan meninjau pabrik PT TVS Motor Company di Kawasan Industri Surya Cipta, Karawang, Jawa Barat. Presiden bersama Ibu Ani Yudhoyono dijadwalkan tiba di Sanbe Sterile Preparation Plant sekitar pukul 09.30 WIB disambut Gubernur Jawa Barat Danny Setiawan dan Direktur Utama PT Caprifarmindo Jahja Santoso. Sambutan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari, dan Presiden Yudhoyono menandai peresmian pabrik tersebut. Sekitar pukul 12.35 WIB, Presiden bersama rombongan selanjutnya bertolak ke Karawang, menuju Pabrik TVS Motor Company yang disambut Menteri Perindustrian Fahmi Idris. Pada peresmian pabrik TVS Motor yang berada di Kawasan Industri Surya Cipta itu, Presiden juga didampingi Direktur Utama Venu Srinivasan, dan Duta Besar India untuk Indonesia Navrekha Sharma. Pada kesempatan itu, usai memberikan sambutan Presiden juga akan menandatanangani prasasti dan penekanan tombol sirene pertanda pabrik tersebut diresmikan.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007