Pekanbaru (ANTARA News) - Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Lukman Edy - Hardianto mengaku diantar langsung oleh ibunda kandung Hj. Nuraini untuk mendaftar sebagai peserta pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 ke kantor Komisi Pemilihan Umum Rabu malam.

"Saya diantar ibunda dan istri saya begitu juga Hardianto istrinya ikut tandanya keluarga merestui, " kata Balon Gubernur Lukman Edy didampingi balon Wakil Gubernur Hardianto usai mendaftar di Kantor KPU Jalan Gajah Mada Pekanbaru, Rabu.

Lukman menjelaskan mereka menargetkan pemilih yang berusia muda akan jadi pemenangan pada Pilkada Riau. Karena anak muda adalah masa depan daerah.

"Anak muda hari ini adalah yang punya perhatian terhadap Riau, dan mudah-mudahan yang tua menyerahkan tongkat estapetnya, " ujar dia saat ditanya harus bersaing dengan petahana.

Lukman mengharapkan Pilkada Riau bisa menjadi contoh di tingkat nasional, dimana berlangsung damai, sportif tanpa politik uang dan menghasilkan pemimpin yang baik.

Sementara itu Ketua KPU Riau Nurhamin menyatakan menerima pendaftaran Balon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau Lukman Edy - Hardianto dengan catatan.

"Sementara ini ada kekurangan kepada syarat calon, bukan pada pencalona, nanti bisa dilengkapi, namun kami menerima pencalonan malam ini, " kata Ketua KPU Riau Nurhamin.

Ia menambahkan di hari terakhir pendaftaran ini, KPU bersuka cita karena pada proses pencalonan berjalan lancar, dan baik. Ada empat pasang Balon yang sudah mendaftar.

Selanjutnya tahapan akan dilakukan pemeriksanaan kesehatan dijadwalkan tangal 12-13 Januari.

Sementara itu Sekretaris DPC PKB Kota Pekanbaru Albert Susanto kepada antara menambahkan sebelum ke KPU Lukman sungkem kepada ibunya lalu ziarah ke makam amarhum ayahnya M Adnan di TPU Kulim.

Albert Susanto menjelaskan usai menunaikan tugas dengan keluarga Lukman Edy bersama pasangannya Hardianto melakukan shalat bareng pendukungnya dan simpatisan di Mesjid Raya Senapelan, lalu ziarah ke keluarga Raja Sultan Syarif Kasim, shalat Isha dan bertolak ke kantor KPU Jalan Gajah Mada guna mendaftar.

Sekedar informasi hingga hari terakhir sudah ada empat balon Gubernur dan Wakil Gubernur lewat jalur partai politik yang daftar ke KPU yakni Syamsuar - Brigjen TNI Edy Nasution yang didukung oleh Partai PAN (7 kursi), Partai PKS (3 kursi) dan Partai Nasdem (3 kursi) total 13 kursi.

Arsyadjuliandirahman - Suyatno yang didukung oleh Partai Golkar (14 kursi), Partai PDIP (9 kursi) dan Partai Hanura (2 kursi) total 25 kursi.

Firdaus - Rusli Effendi yang didukung oleh Partai Demokrat (9 kursi) dan Partai PPP (5 kursi) total 14 kursi.

Lukman Edy- Hardianto Partai Gerindra (7 kursi) dan Partai PKB (6 kursi).

Pewarta: Fazar Muhardi
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018