Nagoya (ANTARA News) - Ada empat warna pelat nomor yang dipakai kendaraan bermobil di Jepang pada saat ini.

Menurut pemandu tur di Jepang, Ogawa Sakahiro di Nagoya, Sabtu, empat warna pelat mobil itu adalah kuning, putih, hijau dan hitam.

"Untuk kendaraan pribadi ada dua warna yakni kuning dan putih,' tegasnya.

"Pelat nomor kuning dipakai mobil kendaraan kecil dengan kapasitas mesin di bawah 660 cc disebut mobil kei" katanya.

Sementara mobil di Jepang yang menggunakan pelat nomor putih adalah kendaraan pribadi agak besar.

Pelat nomor kendaraan berwarna hijau yang biasa dipakai untuk kendaraan umum, bus dan truk. (ANTARA News/Tasrief Tarmizi)

Untuk warna lainnya yakni pelat nomor warna hijau digunakan untuk kendaraan umum, bus dan truk sementara pelat nomor hitam untuk kendaraan angkut barang sejenis pick up. "Namun pelat ini jarang sekali tampak di jalan umum," katanya.

"Umumnya orang Jepang menyukai mobil keluarga dengan warna putih dan harga termurah mobil baru di Jepang sekitar 900 ribu yen," ujarnya. 

Taksi di Jepang menggunakan plat nomor kendaraan berwarna hijau. (ANTARA News/Tasrief Tarmizi)
Pewarta:
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2017