Jakarta (ANTARA News) - Agen tunggal pemegang merek Toyota di Indonesia, PT Toyota Astra Motor (TAM), baru saja menghadirkan Toyota New Agya yang merupakan pembaruan dari LCGC hatchback andalan mereka di Jakarta, Jumat.

New Agya dilengkapi dengan empat pembaruan di segi keamanan dan keselamatan bagi pemilik mobil yang hadir dalam dua varian mesin 3 NR, VVT-i berkapasitas 1.000 cc dan dual VVT-i berkapasitas 1.200 cc.


Tampilan dashboard dan roda kemudi Toyota New Agya (ANTARA News/Gilang Galiharta)

"Di Agya yang terbaru ini fitur keselamatan menjadi yang terlengkap di kelasnya untuk kelima penumpang yg bisa ditampung," kata Wakil Presiden Direktur TAM Henry Tanoto.

Empat fitur keamanan dan keselamatan tersebut ialah Immobilizer, sabuk keselamatan tipe tiga titik, sistem pengereman ABS dan sensor belakang yang diklaim membuat New Agya sebagai mobil teraman di kelasnya.


Tampilan mesin Toyota New Agya (ANTARA News/Gilang Galiharta)

Sistem Immobilizer yang disertai fitur alarm pada New Agya membuat mobil tak dapat dihidupkan menggunakan kunci duplikat demi mengantisipasi pencurian mobil.

Kemudian sabuk keselamatan tipe tiga titik yang terdapat lima buah untuk setiap kursi penumpang, menghadirkan rasa aman dan nyaman dengan kemampuann menjaga agar posisi tubbuh tak berubah pada saat terjadi benturan.


Tampilan lampu belakang "reverse L-Shaped" Toyota New Agya (ANTARA News/Gilang Galiharta)

Sistem pengereman ABS yang tersedia untuk New Agya tipe 1.2 TRD berfungsi untuk mencegah roda terkunci saat pengereman mendadak hingga pengendara mampu melakukan manuver secara aman.

Sementara sensor belajang yang tersedia untuk tipe G dan TRD menambah keemudahan pengendara untuk memarkir mobilnya tanpa khawatir menabrak sesuatu di belakang mobil.

Eksterior-interior
Dari segi eksterior, New Agya disemati perubahan berupa lampu projector headlamp wih LED light guide serta desain radiator grille berbentuk trapezoid untuk memberi kesan reguler.

Sementara desain grille mesin baru digunakan untuk mempertegas aura dinamis dan modern pada New Agya, sedangkan desain "reverse L-shape" untuk lampu belakang disematkan guna memberikan kesan mewah.

Aksen sporty dan stylish juga berusaha dihadirkan lewat penggunaan pelek dual tone alloy berukuran 14 inci disertai desain TRD.


Toyota New Agya (ANTARA News/Gilang Galiharta)

Beralih ke bagian interior, New Agya dibalut kombinasi warna hitam dan darker silver serta Fabric Door Trim dan New Semi Bucket yang membuat bangku lebih tebal dan nyaman baik untuk pengemudi maupun penumpang depan, sedangkan bangku baris kedua dilengkapi head rest.

Sistem hiburan juga kian menyenangkan dengan penyematan Steering Switch dan 2 DIN Audio with Bluetooth yang dapat dugunakan untuk dihubungkan dengan ponsel.

Pewarta:
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2017