Bogor (ANTARA News) - Agen pemegang merek sepeda motor Honda di Indonesia, PT Astra Honda Motor, secara resmi mengumumkan spesifikasi model teranyar mereka, All New CBR250RR, di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa.

Meski baru diumumkan spesifikasinya saja, Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya mengungkapkan All New CBR250RR telah menerima pesanan tak kurang dari 2.500 unit.

"Yang inden sudah ada sekira 2.500 unit, 70 persen di Jawa. Kira-kira itu akan kami penuhi sampai akhir tahun," kata Margono saat ditemui di Sentul.

All New CBR250RR dibekali mesin baru DOHC delapan katup dua silinder yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 27,1 kW pada tingkat putaran mesin 12.500 rpm dan torsi puncak 22,5 Nm pada 10.500 rpm serta diperkenalkan dalam dua varian yakni standar dan yang berfitur ABS.

Dari jumlah unit yang telah terpesan itu, Margono mengungkapkan sekira 60 persen merupakan barian ABS dan sisanya standar.

Hal itu dikatakan Margono sebagai tren wajar untuk sepeda motor model yang baru diperkenalkan.

"Pasti kan gini ya, yang orang-orang yang lebih benar-benar di atas itu pasti ambil ABS, mereka ambil di awal-awal. Setelah itu baru yang standar lebih banyak," tuturnya.

Meski telah mencatatkan pemesanan 2.500 unit, AHM belum mengumumkan harga resmi CBR250RR teranyar. Saat ditanya mengenai hal itu, Margono hanya menjawab "bulan depan pasti kami umumkan."

Jika merujuk pada agenda otomotif nasional, maka kemungkinan besar harga All New Honda CBR250RR akan diumumkan di ajang pameran sepeda motor Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016 yang akan dilangsungkan di Jakarta Convention Center pada 2-6 November 2016.
Pewarta:
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2016