Jakarta, 10/4 (ANTARA) - Tiga pekerja bangunan asal Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, tewas tertabrak Kereta Rel Listrik (KRL) 266 Depok Ekspress yang tengah melintasi Stasiun Tebet, Jakarta Selatan, Senin (9/4) malam. Ketiga korban adalah Kusnin, Eko dan Yulianto, warga Desa Sugihan, Kampung Godongan RT 02/02, Kecamatan Taroh, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Kepala Humas PT Kereta Api (Persero) Daops I Jakarta, Akhmad Sujadi, di Jakarta, Selasa, membenarkan terjadinya musibah pada Senin malam pukul 19.50 WIB, saat ketiga orang itu melintas di atas rel Stasiun Tebet dengan berjalan searah laju KRL Depok Ekpress. "Meskipun masinis sudah berusaha mengurangi kecepatan, namun peristiwa itu tidak terhindarkan karena orangnya berjalan di rel searah KA melaju," katanya. Kemudian, kata dia, korban dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) oleh petugas Polsek Metro Tebet. (*)

Copyright © ANTARA 2007