Jakarta (ANTARA News) - Tim Manajemen Bhayangkara Surabaya United (BSU) optimistis akan menjadi kekuatan baru untuk bersaing dengan klub papan atas pada Piala Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.

"Salah satu alasannya yakni bergabungnya pemain muda berbakat Evan Dimas," kata General Manager BSU Inspektur Jenderal Polisi Condro Kirono melalui keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.

Condro menuturkan mantan kapten Tim Nasional Indonesia U-19 itu akan bergabung usai menjalani latihan bersama Klub Espanyol B pada Mei 2016.

Condro memprediksikan tim berjulul "Aligator" itu akan meraih prestasi terbaik dan membanggakan dengan komposisi pemain muda.

Tim besutan Ibnu Grahan Aman itu membawa 28 pemain untuk mengarungi kompetisi TSC yang akan berlangsung mulai akhir April hingga September 2016 dengan menggunakan sistem kandang dan tandang.

Selain Evan Dimas, komposisi pemain BSU di antaranya diisi mantan punggawa Timnas U-19 lainnya seperti Putu Gede Juni, Hargianto, Zulfiandi, Ilham Udin, M Fatchurahman dan Fandi Eko Utomo.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti meluncurkan Tim Sepak bola Bhayangkara Surabaya United di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur pada Minggu (24/4).

Badrodin berharap kompetisi TSC menjadi momentum kebangkitan sepakbola Indonesia yang menjadi olahraga paling digemari masyarakat Indonesia.

"Sepak bola Indonesia diharapkan menjadi olahraga terdepan di Asia maupun dunia dengan melibatkan seluruh elemen," ujar jenderal polisi bintang empat itu.

Pewarta: Afut Syafril
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2016