Balikpapan (ANTARA News) - Persiba Balikpapan berhasil meraih poin penuh dalam pertandingan di kandang, saat mengalahkan Persekabpas Pasuruan 3-0 dalam lanjutan kompetisi Liga Djarum Indonesia (LDI) di Stadion Persiba Balikpapan, Sabtu sore. Adrian Trinidad mencetak dua gol untuk Persiba, masing-masing menit ke-44 dan 81. Satu gol lagi disumbangkan melalui tendangan bebas Eliyu Sangelo De Jesus Jardim dari luar kotak penalti menit ke-71. Adrian berhasil membobol gawang Ronny Tri Prasnanto, kiper Tim Nasional U-23 setelah mendapat umpan dari Ricardo Diaz. Memasuki babak kedua, Persiba, Tim berjuluk Beruang Madu itu menguasai sepenuhnya permainan menyusul dikartumerahkannya penyerang pengganti Achmad Junaidi. Achmad dengan secara sengaja memukul dan menendang perut Eliyu Sangelo De Jesus Jardim hingga terjatuh. Bermain dengan sepuluh pemain, akhirnya pada menit akhirnya gawang Ronny Tri bobol untuk kedua kalinya. Memasuki akhir babak kedua tepatnya menit ke-81, mantan penyerang Persema Malang Adrian Trinidad kembali berhasil melewati empat pemain belakang Persekabpas dan mencetak gol melalui tendangan terarah ke sudut gawang dan mengubah skor menjadi 3-0. Dalam jumpa pers seusai pertandingan di ruang Sekretariat Persiba, pelatih Persekabpas Edy Simon Badawi mengatakan tim Persekabpas mampu mengimbangi permainan cepat yang diperagakan Adrian Trinidad dan kawan-kawan. Akibat kartu merah yang diterima penyerang lincah Achmad Junaidi tekanan Persekabpas terhadap Persiba mengalami penurunan. "Kami mampu menekan Persiba dibabak pertama. Tapi setelah Junaidi dikeluarkan wasit, mental anak-anak langsung menurun," kata Edy dengan nada kecewa. Sementara itu, pelatih Persiba James Peter Butler sedikit kecewa dengan permainan Adrian Trinidad Dan kawan-kawan di babak pertama. "Persiba main bagus tapi kurang memanfaatkan peluang. Seharusnya kami menang besar," kata mantan pemain West Ham United, Inggris itu. Butler mengatakan kemenangan ini merupakan modal yang baik bagi Persiba untuk menghadapi partai yg cukup berat melawan Arema, Selasa (20/2).(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007