Jakarta (ANTARA News) - Dua pameran otomotif yang baru saja terselenggaran, Gaikindo Indonesia Internatiol Auto Show (GIIAS) 2015 dinilai tidak mampu mendongkrak penjualan mobil nasional.

"Belum mengangkat penjualan. Agustus adalah bulan terberat, bahkan dengan ada pameran ini," kata Ketua Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Sudirman Rusdi, usai bertemu Menteri Perindustrian, Saleh Husin, di Jakarta, Senin.

Sudirman mengatakan, pada pergelaran GIIAS 2015, pengunjung memang tercatat naik menjadi 451.000 orang dibandingkan pameran serupa pada 2014 yang jumlahnya 380.000 orang.

Sedangkan, lanjut Sudirman, transaksi penjualan mobil pada GIIAS 2015 mencapai 17.000 unit kendaraan, turun dibandingkan pameran serupa pada 2014 yang angkanya 19.000 unit dengan nilai yang nyaris sama yakni Rp5,4 triliun.

Sudirman mengatakan, Gaikindo masih mematok target penjualan mobil nasional sebesar 950.000 hingga 1 juta unit kendaraan hingga akhir 2015.

Pada kesempatan tersebut, Dirjen Industri Logam Mesin Alat Transportasi dan Elektronika Kemenperin, I Gusti Putu Suryawirawan, meminta agar penyelenggaraan kedua pameran otomotif tersebut tidak bersamaan.

"Kalau bisa, jangan barengan acaranya, kan sayang jadinya kehilangan momen," ujar Putu.

Pewarta:
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015