Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPR RI Setya Novanto didampingi wakil ketua Taufik Kurniawan dan Fadli Zon, pada Senin menerima kunjungan Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro di ruang Ketua DPR RI, Gedung DPR RI, Jakarta.

Turut hadir dalam pertamuan itu Ketua Badan Anggaran DPR RI, Ahmadi Noor Supit, Wakil Ketua Banggar DPR RI, Djoko Udjianto dan Jazilul Fawaid

Pertemuan yang dimulai pukul 18.30 itu akan membicarakan mengenai APBN yang pembahasannya akan segera dimulai.

“Saya bersama Menteri Keuangan, Banggar DPR RI ini membicarakan APBN. Jadi kita akan lakukan koordinasi antara Banggar dengan Menkeu bagaimana ini semua untuk kepentingan yang lebih jauh,” kata Novanto usai pertemuan di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin.

Dirinya juga meminta kepada Komisi XI DPR RI untuk mengundang Badan Pemeriksa Keuangan dan Gubernur Bank Indonesia untuk mengaudit pemeriksaan dengan tujuan tertentu karena dolar sudah Rp14 ribu.

“Ingin mengetahui lebih jauh bagaimana kesiapan-kesiapan BI untuk mengatasi dolar yang terus naik. BPK terlibat dalam mengaudit di BI,” kata Novanto.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015