Jakarta (ANTARA News) - Toyota Astra Motor (TAM) memperkenalkan Toyota Mirai, kendaraan ramah lingkungan berbahan bakar hidrogen, pada hari kedua Gaikindo International Indonesia Auto Show (GIIAS) 2015.

"Menggunakan bahan bakar hidrogen, kehadiran Toyota Mirai akan mendorong diversifikasi bahan bakar dan akan mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil. Hidrogen akan menjadi bahan bakar masa depan," kata Rahmat Samulo Direktur Marketing TAM di Serpong, Tangerang, Banten, Jumat.

Rahmat Samulo menjelaskan Toyota Mirai merupakan kendaraan pertama yang diproduksi secara massal di Amerika Serikat, Eropa, dan Jepang.

Toyota Mirai dengan panjang 4,89 meter dan lebar 1,815 meter menggunakan mesin penggerak yang menggabungkan fuel cell dengan hybrid sehingga lebih efisien.

Dengan menggunakan bahan bakar hidrogen, Toyota Mirai sama sekali tidak menghasilkan emisi gas buang.

Mobil ini juga hanya menggunakan motor penggerak sehingga tidak menghasilkan suara mesin ketika dioperasikan. Untuk itu Toyota berusaha menurunkan tingkat suara dari jalan yang masuk ke dalam ruang kabin.

Uji yang dilakukan Toyota Motor Corporation, Toyota Mirai memiliki daya jelajah hingga 700 kilometer untuk satu kali pengisian bahan bakar full tank.
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2015