Jakarta (ANTARA) - Produsen dashcam asal Korea Selatan, Blackvue memberikan pembaruan terhadap DR590X plus 2025 pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.

“Blackvue DR590X plus 2025 adalah model legendaris yang sudah dikenal ketahanannya, ini adalah produk kami yang paling sederhana namun memiliki fungsi lengkap dengan harga yang terjangkau. Semua produk Blackvue berkualitas tinggi dan dapat digunakan jangka panjang,” ucap Rudy, direktur pemasaran Blackvue Indonesia di JIEPO, Kemayoran, Jakarta.

Dashcam Blackvue DR590X plus 2025 hadir dengan fitur FullHD 60fps yang sudah menggunakan sensor dari Sony STARVIS. CCTV mobil ini juga dibekali dengan built-in Parking mode untuk pengawasan pada saat parkir, voltage monitor untuk mencegah aki mobil rusak dan mobil tidak bisa dinyalakan.

Baca juga: Dashcam di bawah Rp1 juta ini bisa perintah suara hingga resolusi 2K

Selain itu, perangkat ini memiliki fitur tahan panas, sehingga bisa tetap beroperasi pada suhu yang sangat tinggi dan memiliki reputasi dan dipercaya bahwa hasil rekaman selalu ada pada saat dibutuhkan.

Tidak hanya sampai di situ, Blackvue DR590X plus 2025 memiliki Event Buffer yang berguna ketika pengendara mengalami kecelakaan dan perangkat ini dapat memberikan rekaman 5 detik sebelum terjadinya tabrakan tetap terekam.

Baca juga: Dampak pemasangan dashcam tidak benar, bisa rusak komponen mobil

Fitur unggulan lainnya juga disematkan seperti speaker internal, sensor benturan, dan deteksi gerakan. Kamera dasbor memberi tahu pengguna saat menyala, mati, atau mendeteksi kesalahan, melalui speaker yang disematkan di kamera depan.

Pada ajang IIMS 2025, Blackvue menghadirkan promo besar dengan discount hingga 40 persen. Untuk harga selama pameran berlangsung, Blackvue hadir dengan rentang harga mulai dari Rp2 juta hingga Rp11 juta.

Baca juga: 70mai komitmen untuk terus jaga kepercayaan konsumen Indonesia

Baca juga: 70mai tawarkan kamera dasbor A510 untuk dukung pengawasan kendaraan

Pewarta:
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2025