Saat ini elpiji diisi dari Surabaya
Jayapura (ANTARA Newws) -Harga elpiji 12 kg di Jayapura mencapai Rp224.000 atau meningkat sekitar Rp25.000.

Walaupun demikian kenaikan harga elpiji tidak membuat warga resah karena hingga kini pengguna elpiji masih terbatas dibanding minyak tanah.

General Manajer Marketing Operation Region VIII Pertamina wilayah Maluku-Papua, Mohammad Irfan, kepada Antara di Jayapura, Jumat, mengatakan kenaikan elpiji tidak membawa pengaruh terhadap masyarakat Papua dan Maluku.

Pengguna elpiji di Maluku-Papua masih terbatas sehingga kenaikannya tidak membawa pengaruh berarti.

Kebutuhan elpiji 12 kg untuk Maluku-Papua per tahunnya naik sekitar 12 persen, sementara kebutuhan elpiji per harinya mencapai 10-15 metrik ton.

Menurutnya, untuk menekan harga elpiji di Papua, pada tahun 2015 Pertamina akan membangun terminal elpiji di Jayapura.

"Saat ini elpiji diisi dari Surabaya," demikian Muhammad Irfan.

(E006)

Pewarta: Evarukdijati
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2014