HOUSTON, 11 September 2014 (ANTARA/PRNewswire) -- TAS Energy Inc., perusahaan teknologi global penyedia solusi energi modular yang ramah lingkungan untuk industri pembangkit energi, hari ini mengumumkan telah mencabut gugatan pelanggaran hak paten terhadap San Diego Gas & Electric (SDG&E), terkait sistem pendingin saluran masuk udara turbin pada Pusat Energi Palomar milik SDG&E di California. Dalam tuntutan tersebut, TAS Energy menduga bahwa sistem pendingin di Palomar, yang dibeli SG&E dari General Electric Company, melanggar sejumlah hak paten TAS Energy.

CEO TAS Energy, JT Grumski, menyatakan "sangat senang telah merampungkan penyelesaian perkara yang konstruktif ini dengna GE dan SDG&E. Solusi-solusi pendingin berhak paten kami adalah aset yang tak ternilai bagi kami yang didedikasikan untuk para konsumen kami. Saya menantikan untuk dapat memperkuat hubungan kami dengan GE demi manfaat yang lebih baik lagi untuk para konsumen kami." Sebagai bagian dari penyelesaian perkara tersebut, General Electric dan SDG&Emembeli lisensi hak paten TAS Energy untuk penggunaan sistem pendingin di Palomar. Hal-hal lain yang termasuk di dalam penyelesaian perkara tersebut tidak dipublikasikan.

CONTACT: Jessica Salinas, 1-713-877-8700, marketing@tas.com  

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2014