Jakarta (ANTARA News) - Lamborghini Indonesia memperkenalkan Lamborghini Huracan LP 610-4 dengan mengusung chasis hybrid yang terbuat dari carbon fiber dan almunium, yang akan meramaikan pasar mobil sport di Indonesia.

"Kami bangga peluncuran Lamborghini Huracan LP 610-4 di Indonesia. Automobili Lamborghini melanjutkan pembuatan industri mobil sport yang mewah dengan teknologi tinggi," kata Head of South East Asia Pacific Lamborghini Sebastien Henry di Jakarta, Kamis.

Dia mengatakan kehadiran Huracan menggantikan jenis Lamborghini sebelumnya yaitu Gallardo yang sukses dalam penjualannya. Mobil sport mewah tersebut memiliki mesin 5.2 I V10 dengan kekuatan 610 horse power.

Mobil itu mampu melaju dari 0 hingga 100 kilometer per jam hanya dalam waktu 3,2 detik dengan kecepatan tertingginya adalah 325 kilometer per jam.

Sementara itu memiliki maksimum torqi sebesar 560 Nm pada 6.500 rpm sementara itu teknologi "iniezione Diretta Straficata" mengkombinasikan injeksi langsung dan tidak langsung dalam meningkatkan kekuatan dan perbandingan torsi pada jenis Gallardo dan menurunkan konsumsi bahan bakar serta emisi.

Pemesanan Lamborghini Huracan tersebut sudah dapat dilakukan pada September 2014. Dan harganya dibandrol senilai 760.000 dolar AS atau sekitar Rp8 miliar (off the road).
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014