Jakarta (ANTARA News) - Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara atau suspensi perdagangan saham PT SMR Utama Tbk (SMRU) lantaran harga kumulatif sahamnya yang melonjak.

Kadiv Pengawasan Transaksi BEI Irvan Susandy dalam keterbukaan informasi Jumat, menyebutkan harga saham SMRU naik Rp134 per saham atau 135,35 persen yaitu dari harga penutupan Rp99 pada 24 Juli menjadi Rp233 pada 28 Agustus 2014.

"BEI perlu melakukan penghentian sementara perdagangan saham SMRU dan waran seri I SMRU dalam rangka cooling down pada perdagangan Jumat," kata dia.

Suspensi perdagangan saham dan waran SMRU itu dilakukan di pasar reguler dan pasar tunai dengan tujuan untuk memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar untuk mempertimbangkan secara matang keputusan investasinya.

Pewarta: Budi Suyanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2014