Taipei (ANTARA News) - Ford akan memamerkan mobil cerdas (intelligent cars) di Computex dengan teknologi eksperimental Vehicle-to-Vehicle (V2V) untuk pertama kalinya di Asia Pasifik.

Siaran pers Ford Motor Indonesia menyebutkan, dua Ford Kuga yang dilengkapi secara khusus akan menampilkan teknologi V2V dalam sejumlah skenario di mana komunikasi vehicle-to-vehicle dapat membantu mencegah terjadinya kecelakaan.

Demonstrasi V2V akan berlangsung di tempat parkir Miramar di distrik Zhongshan pusat kota Taipei, berlokasi tidak jauh dari pameran Computex di 218-8 Lequn Third Road.

“Teknologi V2V yang akan kami tampilkan di Computex hanyalah satu dari banyak cara yang dilakukan Ford dalam memimpin penelitian dan pengembangan otomotif berteknologi tinggi," kata Trevor Worthington, Vice President, Product Development, Ford Asia Pasifik.

Selain demonstrasi live V2V, Ford juga akan memperkenalkan all-new Mustang untuk pertama kalinya di Taiwan, bersama dengan jajaran teknologi-teknologi mutakhir, termasuk demo untuk SYNC dan system konektivitas Ford AppLink. Dengan desain baru yang ramping, Mustang baru ini akan menjadi yang paling cerdas, dilengkapi dengan berbagai teknologi-teknologi pintar Ford, termasuk SYNC, MyKey dan Intelligent Access.

Pada hari pertama Computex, 3 Juni, Ford akan mengadakan diskusi panel pada pukul 11:45 dengan tokoh-tokoh utama teknologi dan Joe Beiser, direktur, Ford Connected Services, Asia Pacific, Africa and Europe, yang akan tersedia online lewat live streaming.  

Pada tanggal 4-6 Juni, Ford akan mengadakan sesi live streaming setiap hari pada pukul 11 pagi waktu setempat yang akan mencakup demonstrasi sistem-sistem SYNC dan AppLink Ford yang dipimpin oleh para insinyur Ford.

Fans yang mengikuti dari awal secara online dapat memenangkan hadiah selama diskusi panel dan live stream harian pada periode tanggal 4-6 Juni dengan mengikuti halaman Facebook Computex Ford dan menggunakan hashtag #FordComputex.

Computex Taipei akan berlangsung di TWTC Nangang Exhibition Hall pada 3-7 Juni 2014.

Pewarta: Aditia Maruli Radja
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014