Serang (ANTARA News) - Sejumlah Calon legislatif (caleg) perempuan Daerah Pemilihan (Dapil) Kota Serang, mendominasi dalam perolehan suara untuk kursi DPRD Banten.

Berdasarkan hasil pleno rekapitulasi penghitungan suara sejumlah Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kota Serang, di Serang, Rabu, caleg perempuan yang meraih suara terbesar yakni Nuraeni (Demokrat), Adde Rossi Khoirunnisa (Golkar), Munjiah (PKB), dan Encop Sofia (Gerindra).

Di Dapil Cipocokjaya, Partai Golkar meraih suara terbesar dari suara parpol dan caleg 6.746 suara, disusul Partai Gerindra dengan 6.037 suara, Demokrat 5.977 suara, PDIP 4.646 suara, PPP 3.550 suara. Dari lima parpol peraih suara terbesar, caleg perempuan dominan meraih suara terbanyak yakni Adde Rossi Khoirunnisa (Golkar) 3.889 suara, Encop Sofia (Gerindra) 2.334 suara, Ade Yuliasih (PPP) 1.739 suara.

Hanya satu caleg laki-laki yang masuk lima besar yakni Asep Rahmatullah (PDIP) 1.970 suara. Sedangkan di Dapil Taktakan, lima parpol peraih suara terbesar yakni Gerindra 7.153 suara, disusul PKB 5.365 suara, Demokrat 4.747 suara, Nasdem 4.237 suara, dan Golkar 4.101 suara.

Dari lima parpol suara terbesar caleg perempuan juga berjaya yakni Encop meraih suara terbanyak 1.413 suara, Munjiah 3.643 suara, Nuraeni 2.294 suara, Adde Rossi Khoirunnisa 2.199 suara. Hanya satu caleg laki-laki yang masuk lima besar yakni Agus Sudrajat 2.107 suara. Kemudian Dapil Kasemen, lima parpol peraih suara terbesar yakni Demokrat 6.282 suara, diikuti PDIP 5134 suara, PBB 4.762 suara, Hanura 4.537 suara, dan PPP 4292 suara. Di dapil ini, hanya satu caleg perempuan yang masuk lima besar, yakni Nuraeni 2.669 suara.

Di Dapil Walantaka dan Curug, PDIP meraih suara terbanyak 9.137 suara, disusul Demokrat 8.660 suara, PKB 7.605 suara, dan Golkar 6.505 suara. Dari parpol peraih suara terbesar tersebut, caleg perempuan yang meraih suara terbesar yakni Munjiah (PKB), dan Adde Rossi (Golkar).

Meski demikian, caleg yang diprediksi berpeluang bisa masuk ke DPRD Banten masih menunggu hasil rekapitulasi penghitungan suara di PPK Serang. Caleg perempuan yang berpeluang besar menduduki kursi DPRD Banten yakni Nuraeni (Demokrat), Adde Rossi (Golkar), Munjiah (PKB), dan Encop Sofia (Gerindra). Di Dapil Kota Serang ini, kursi DPRD Banten yang diperebutkan yakni 5 kursi.

Anggota KPU Kota Serang Ali Faisal, mengatakan, pleno rekapitulasi penghitungan suara ditingkat PPK sudah hampir selesai.

"Hari ini pleno rekapitulasi penghitungan suara di PPK Serang sudah selesai," jelasnya.

Menurut Ali, hasil rekapitulasi penghitungan suara di tingkat PPK akan diplenokan di tingkat KPU Kota Serang pada 19 April. Setelah itu, baru ditetapkan perolehan kursi parpol dan caleg terpilih dari masing-masing parpol. (*)

Pewarta: Mulyana
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2014