Bangkok (ANTARA News) - Thailand akan mengembalikan 41 orangutan ke Indonesia minggu depan setelah tertunda bertahun-tahun, kata seorang pejabat senior bidang kehidupan liar Thailand, di Bangkok, Kamis. Orangutan-orangutan itu, hewan yang terancam punah tersebut, merupakan bagian dari kelompok 54 yang disita dua tahun lalu dari kebun binatang Bangkok yang telah memperolehnya secara ilegal. "Ada 41 orangutan yang akan diterbangkan Sabtu depan," kata Dirjen pada Departemen Taman Nasional, Kehidupan Liar dan Konservasi Tumbuhan, Damrong Phidet, seperti dilansir AFP. Tujuh ekor orangutan sedang menderita sakit hati dan harus diperiksa oleh para dokter hewan yang didatangkan dari Indonesia, kata Damrong. Sedangkan enam orangutan lainnya sedang menjalani tes DNA untuk menentukan asalnya. (*)

Copyright © ANTARA 2006