Jakarta (ANTARA) - Sejumlah pemberitaan di DKI Jakarta dalam sepekan, yakni dari Senin (15/4) sampai Sabtu (20/4) menjadi sorotan, mulai dari kebakaran toko bingkai yang menewaskan tujuh orang hingga anggaran restorasi rumah dinas Gubernur DKI mencapai Rp22,2 miliar.

Berikut lima pemberitaan DKI Jakarta selama sepekan yang masih dapat dinikmati para pembaca untuk mengawali pagi di akhir pekan ini:

1. Gulkarmat DKI: Ada tujuh orang terjebak di dalam ruko yang terbakar

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Provinsi DKI Jakarta Satriadi Gunawan mengatakan, dari informasi terdapat tujuh orang masih terjebak di dalam ruko yang terbakar di Mampang Prapatan.

"Kalau informasi yang kita dapat ada, tapi belum bisa kami pastikan. Informasi sementara ada tujuh orang, tetapi itu harus kita pastikan dulu, betul atau tidak," kata Satriadi di Jakarta, Jumat.

Baca berita selengkapnya klik di sini

2. Pemprov DKI bidik peluang ekonomi dari karbon biru

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membidik peluang perdagangan karbon (carbon trade) dari karbon biru (blue carbon) dengan memanfaatkan potensi mangrove dan padang lamun.

Kepala Bidang Kelautan Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Provinsi DKI Jakarta Imam Fitrianto dalam webinar "Blue Economy: Pembangunan Berkelanjutan Sektor Kelautan" yang dipantau di Jakarta, Kamis. mengungkapkan "carbon trade" dari "blue carbon" saat ini tengah menjadi tren.

Selengkapnya di sini

3. DKI didesak tangani kompensasi pembebasan tanah normalisasi Ciliwung

Anggota Komisi D DPRD DKI Justin Adrian mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI untuk menangani kompensasi pembebasan tanah normalisasi Sungai Ciliwung sebagai upaya penanganan banjir.

"Kiranya kompensasi pembebasan tanah dibayar secara berbarengan," kata Justin dalam rapat paripurna penyampaian laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur DKI Tahun 2023 di gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis.

Beritanya klik di sini
 
Deretan permukiman penduduk semipermanen di bantaran Sungai Ciliwung, kawasan Kebon Manggis, Jakarta, Selasa (30/5/2023). Pemerintah menargetkan normalisasi Sungai Ciliwung yang tersisa 17 kilometer itu selesai pada akhir 2024. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/tom.

4. MRT Jakarta menyatakan siap untuk bangun fase 3

PT MRT Jakarta (Perseroda) menyatakan siap untuk membangun proyek fase 3 dari timur ke barat yakni dari Cikarang, Jawa Barat hingga ke Balajara, Banten, sepanjang 84 kilometer, melewati wilayah DKI Jakarta sepanjang sekitar 33,7 kilometer.

"Proses pembangunan akan kami mulai dari wilayah Jakarta. Proses penandatanganan loan (pinjaman) sedang dipersiapkan pada April 2024 ini, untuk groundbreaking (peletakan batu pertama) lain rencananya kami lakukan pada Agustus ini," kata Direktur Utama PT MRT Jakarta Tuhiyat di Jakarta, Rabu.

Baca beritanya klik di sini

5. Heru: Restorasi rumah dinas gubernur bertujuan untuk perbaiki aset

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyebut restorasi rumah dinas gubernur yang nilainya mencapai Rp22,2 miliar bertujuan untuk memperbaiki aset daerah.

"Tiap tahun tentunya harus ada renovasi. Kemarin di 2023 ada bocor-bocor, sudah selesai diperbaiki. Namanya aset daerah harus diperbaiki," kata Heru di Kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Rabu.

Selengkapnya ada di sini
 

Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2024