Jakarta (ANTARA) - Berbagai peristiwa ekonomi diberitakan oleh Kantor Berita ANTARA pada Jumat (19/4), mulai dari Menteri ESDM Arifin Tasrif mempertimbangkan alternatif suplai minyak mentah hingga BI memastikan terjaganya stabilitas rupiah.

Berikut rangkuman berita ekonomi kemarin yang layak disimak pagi ini.

Menteri ESDM pertimbangkan Afrika jadi alternatif suplai minyak mentah

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mempertimbangkan negara-negara yang berlokasi di Benua Afrika untuk menjadi alternatif suplai minyak mentah, di tengah eskalasi konflik Timur Tengah.

Baca selengkapnya di sini

BI: Utang luar negeri Indonesia tetap terkendali pada Februari 2024

Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia (BI) Erwin Haryono mengatakan utang luar negeri (ULN) Indonesia pada Februari 2024 tetap terkendali.

Baca selengkapnya di sini

Menteri PUPR targetkan pembangunan Tol Palembang-Betung tuntas 2025

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan pembangunan jalan tol ruas Palembang-Betung dapat selesai pada 2025.

Baca selengkapnya di sini

Ekonom: Konflik Iran-Israel picu investor beralih ke aset "safe haven"

Ekonom Ibrahim Assuaibi mengatakan konflik Iran dan Israel yang memanas dapat memicu para investor beralih ke aset safe haven (investasi risiko rendah) seperti dolar AS dan emas, sehingga bisa mendorong pelemahan terhadap nilai tukar rupiah.

Baca selengkapnya di sini

Bank Indonesia pastikan stabilitas rupiah terjaga

Bank Indonesia (BI) memastikan stabilitas rupiah terjaga dalam mengantisipasi dampak dari ketidakpastian penurunan suku bunga kebijakan Amerika Serikat (AS) atau Fed Fund Rate (FFR) dan ketegangan geopolitik yang meningkat di Timur Tengah.

Baca selengkapnya di sini

Pewarta: Imamatul Silfia
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2024