Kalau masih di Pulau Nusakambangan, Insya Allah dapat segera ditemukan
Cilacap (ANTARA News) - Petugas gabungan dari sejumlah lembaga pemasyarakatan (lapas) se-Pulau Nusakambangan bersama Kepolisian Resor Cilacap terus memburu seorang napi yang kabur dari Lapas Kelas I Batu, Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.

"Petugas gabungan masih memburu di seputar Nusakambangan dengan memasang beberapa personel di beberapa titik tertentu yang kemungkinan dapat dipergunakan untuk keluar ke arah Cilacap," kata Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Jawa Tengah, Hermawan Yunianto saat dihubungi dari Cilacap, Senin.

Menurut dia, perburuan terhadap napi yang kabur tersebut difokuskan ke wilayah barat Pulau Nusakambangan karena lebih dekat dengan daratan Cilacap maupun wilayah Jawa Barat.

"Kalau (kabur, red.) ke timur kayaknya sulit. Jadi, yang dekat dengan daratan Pulau Jawa kan ke barat, sehingga fokus yang dijaga dari Sodong ke barat sampai kawasan Jawa Barat yang dekat Segara Anakan," kata Hermawan yang pernah menjabat Kepala Lapas Kelas I Batu, Pulau Nusakambangan.

Selain menyisir wilayah barat Nusakambangan, kata dia, petugas juga memburu napi atas nama Ahmad Yusuf alias Oji (41) tersebut ke tengah hutan Pulau Nusakambangan.Ia berharap napi tersebut masih berada di dalam Pulau Nusakambangan, belum menyeberang ke daratan Pulau Jawa.

"Kalau masih di Pulau Nusakambangan, Insya Allah dapat segera ditemukan. Tampaknya belum sampai menyeberang ke Kelurahan Kutawaru, Kecamatan Cilacap Tengah," katanya.

Menurut dia, petugas gabungan juga menemukan pakaian seragam warga binaan pemasyarakatan (WBP) warna biru di belakang Lapas Batu yang diduga kuat sengaja dilepas oleh napi tersebut untuk menghilangkan jejak.

Lebih lanjut, Hermawan mengatakan bahwa berdasarkan petunjuk dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham, pihak Lapas Kelas I Batu juga menyurati lapas-lapas yang pernah dihuni napi tersebut.

"Dia kan pindahan dari Jakarta, alamatnya juga di Pasar Senen, Jakarta Pusat. Kita surati Rutan Cipinang, Lapas Cipinang, di mana dia pernah menjalani masa pidana di situ, untuk membantu upaya pencarian, bila perlu melakukan penangkapan," katanya.

Terkait petugas jaga yang bertugas saat napi tersebut kabur, dia mengatakan saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh tim pemeriksa dari Lapas Kelas I Batu.

"Sementara sedang dilakukan (pemeriksaan, red.) oleh tim lokal, karena kadang-kadang kesalahan tunggal dari pengawal yang sering lengah," katanya.

Seorang napi kasus pembunuhan, Ahmad Yusuf alias Oji (41) dilaporkan kabur sejak hari Kamis (14/11). Oji yang sedang menjalani masa asimilasi diketahui keluar dari Lapas Batu sekitar pukul 14.00 WIB untuk melaksanakan tugas membuang sampah namun hingga waktu apel sore, sekitar pukul 17.30 WIB, ia tidak kembali ke dalam lapas hingga akhirnya dilaporkan kabur.

Pewarta: Sumarwoto
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013