Sampit, Kalteng, (ANTARA News) - Partai Gerindra Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, optimistis menghadapi pemilu legislatif 2014, bahkan mereka sudah mengincar kursi bupati pada pemilu kepala daerah 2015 nanti.

"Kalau kita nanti meraih suara besar, kita akan mengusung calon bupati sendiri pada pemilukada 2015. Tidak hanya ketua atau pengurus DPC, siapapun orangnya berhak kita usung jika sesuai dengan visi Gerindra," tegas Ketua DPC Partai Gerindra Kotim, Ary Dewar di Sampit, Minggu.

Ary menegaskan, seluruh jajaran Partai Gerindra Kotim siap memenangkan pemilu legislatif 9 April 2014 nanti. Dia berharap pemilu berjalan adil dan bersih sehingga membuahkan hasil yang berkualitas.

Semangat DPC Partai Gerindra Kotim disambut antusias Ketua DPD Partai Gerindra Kaltengt, Iwan Kurniawan. Dia bahkan langsung menegaskan bahwa Gerindra membuka diri untuk berkoalisi dengan partai lain untuk mengusung calon bupati.

"Saya sangat mendukung Gerindra mengusung calon Bupati Kotim pada pemilu kepala daerah 2015 nanti. Kalaupun kita nanti bisa mengusung sendiri, tapi kita membuka diri untuk bersama-sama dengan partai lain, misalnya dengan Partai Golkar dan Demokrat," ujar Iwan memberi sinyal.

Sebelumnya, Ary Dewar menyampaikan rasa optimisnya untuk mencapai target pada pemilu legislatif nanti yakni minimal masuk posisi empat besar sehingga bisa meraih salah satu kursi wakil ketua DPRD Kotim.

Menurutnya, dukungan masyarakat terhadap Partai Gerindra semakin besar, apalagi kursi yang diperebutkan di DPRD Kotim bertambah dari 35 menjadi 40 kursi dan kursi wakil ketua yang sebelumnya dua menjadi tiga.

Partai Gerindra pada Pemilu 2009 lalu meraih tiga kursi di DPRD Kotim. Ary Dewar yakin, dengan kekuatan yang terus bertambah, Partai Gerindra bisa meraih kursi lebih banyak pada pemilu legislatif 2014.

Dia mengaku persaingan pada Pemilu legislatif 2014 sangat ketat, namun tetap optimistis bisa meraih hasil maksimal. Keyakinan itu semakin tumbuh seiring meningkatnya dukungan masyarakat.

Pewarta: Norjani
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2013