Berlin  (ANTARA News) - Lotus melakukan pendekatan kepada Michael Schumacher untuk berlomba pada sisa dua putaran kejuaraan Formula Satu musim ini, tetapi penyandang tujuh gelar juara dunia itu dengan tegas mengatakan ia tidak tertarik.

Juru bicara wanita Schumacher, Sabine Kehm, mengatakan, pendekatan kepada pebalap berusia 44 tahun itu - yang mundur dari olah raga itu tahun lalu setelah tiga tahun tampil lagi bersama Mercedes menyusul mudurnya ia dari Ferrari -, bukan merupakan kejutan.

"Perlawanan Michael atas Nico (Rosberg tahun lalu) dan penampilan Nico lawan Lewis (Hamilton tahun ini) membuat banyak orang menyatakan Michael masih cukup bertaji," katanya kepada Reuters lewat surat elektronik, Rabu.

"Plus, ia masih amat prima. Tapi ia lebih menikmati kehidupan barunya sekarang," katanya.

Lotus mencari pengganti bagi juara dunia 2007, Kimi Raikkonen, yang akan bergabung dengan Ferrari pada akhir musim dan mundur dari perlombaan AS dan Brazil Grand Prix karena mengalami sakit pada punggungnya.

Mereka diharapkan setuju dengan ikatan kerja bersama mantan pengemudi Renault, McLaren dan Caterham, Heikki Kovalainen, pada perlombaan Austin Grand Prix di Teksas.

Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013