Jakarta (ANTARA News) - Pembalap Indonesia, Rifat Sungkar menyebutkan bahwa mesin new diesel bisa menjadi mesin yang akan banyak digunakan di masa yang akan datang, karena ramah lingkungan.

"Sekarang mesin diesel masih anggapannya angkot, metromini, tapi dua atau tiga tahun lagi ini akan jadi mesin masa depan," katanya saat ditemui di acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013, Jakarta, Sabtu.

Rifat menyebutkan beberapa alasan mengenai prediksinya tersebut. Dia menyebutkan bahwa penggunaan mesin new diesel lebih ramah lingkungan dibandingkan dengan mesin yang menggunakan bahan bakar bensin.

"Kemudian irit dan noisenya juga sudah enggak kaya dulu," katanya.

Selain itu, dia menyebutkan bahwa mesin mobil new diesel cenderung memiliki torsi yang besar yang penggunaannya cukup menguntungkan terutama di jalan-jalan ibukota.

"Kalau butuh mobil kencang, memang seberapa sering mobil itu dipakai untuk ngebut," katanya.

Dia menyebutkan bahwa penggunaan mobil di jalan ibukota yang sering macet membuat mobil cenderung stop and go karena macet dengan kecepatan sekitar 40km/jam.

"Diesel itu bagus untuk stop and go karena torsi awalnya itu lebih baik dari mesin bensin dengan kapasitas mesin yang sama," katanya.

Rifat sendiri untuk beberapa kejuaraan off road menggunakan Mitsubishi Pajero Sport dengan mesin diesel.
Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013