Cianjur (ANTARA News) - Volume kendaraan yang melintas di Jalur Puncak-Cianjur, Jabar, mencapai puluhan ribu kendaraan berbagai jenis dan didominasi kendaraan roda dua dengan ciri khas mudik.

Tercatat di Pos Trafic Count (PTC) Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Cianjur, Minggu, jumlah kendaraan yang melintas mencapai 28.115 kendaraan yang didominasi kendaraan jenis roda dua yang mencapai 18 ribu kendaraan.

Dadan salah seorang petugas di PTC mengatakan, volume kendaraan diperkirakan akan terus bertambah hingga dini hari menjelang. Dimana puncak arus kendaraan pemudik yang hendak kembali ke perantauan terjadi menjelang tengah malam.

"Menjelang tengah malam kami perkirakan akan tembus diangka 40 ribu kendaraan, dimana ppuncak arus yang melintas di Jalur Puncak-Cianjur akan sampai pada puncaknya," kata dia.

Saat ini tambah dia, jumlah kendaraan yang melintas dengan ciri khas mudik mulai berbaur dengan kendaraan masyarakat yang hendak bersilaturahmi ke sanak familinya di berbagai wilayah yang berdekatan dengan Cianjur, seperti Bandung, Sukabumi dan Badung Barat.

Sementara itu, pantauan Antara, menjelang malam antrian panjang kendaraan yang masuk dan keluar dari Cianjur, mulai terlihat di sejumlah titik rawan macet di sepanjang jalur tersebut, seperti di Pasar Ciranjang dan pertigaan jalur alternatif Tungturanan-Cianjur-Jongol.

Meskipun laju kendaraan tidak sampai berhenti namun antrian kendaraan mencapai 4 kilometer dari kedua arah. Sebagai upaya memecah antrean, sejumlah petugas ditempatkan di masing- masing titik dan terpasang pagar pembatas di tengah jalan.
(KR-FKR/Y003)

Pewarta: Ahmad Fikri
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013