Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan jasa teknologi Bosch mendukung pemerintah dalam mempromosikan produksi dan penggunaan mobil hemat energi atau bahan bakar.

"Kami sangat mendukung komitmen pemerintah Indonesia untuk mempromosikan produksi mobil yang hemat bahan bakar, lebih kecil, lebih terjangkau, dan rendah emisi di negara dengan populasi besar ini," kata Direktur Pelaksana Bosch Indonesia Rudy Karimun di Jakarta, Rabu.

Menurut dia, hal itu sesuai dengan strategi utama perusahaan itu untuk mengembangkan bisnis dan pangsa pasar, yakni melalui sistem perlindungan lingkungan serta efisiensi energi dan keamanan.

"Efisiensi energi ini menjadi tema atau strategi utama bagi perusahaan karena kami melihat peluang yang besar disana. Misalnya, orang-orang zaman sekarang menginginkan kendaraan yang hemat bahan bakar, tentu itu bergantung pada teknologi mesin kendaraan," ujarnya.

Direktur Pelaksana Bosch Indonesia itu lebih lanjut mengatakan Bosch pada bulan lalu mengumumkan rencana pembukaan pabrik pertamanya di Indonesia pada 2014, dengan investasi awal senilai lebih dari 10 juta Euro, atau setara dengan Rp136 miliar.

"Kami akan memproduksi komponen otomotif berkualitas tinggi yang dapat memenuhi kebutuhan teknologi otomotif yang efisien secara energi, serta aman dan nyaman," kata Rudy.

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013