Jakarta (ANTARA) - Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara Henrico Tampubolon mengatakan aparatur sipil negara (ASN) di lingkup tempat kerjanya menggunakan transportasi umum setiap Rabu.

"Gerakan penggunaan transportasi publik juga kami gaungkan di hari Rabu sebagai wujud dari perbaikan ekosistem kota mengurangi kemacetan dan mengurangi polusi udara dengan menggunakan transportasi publik," ujar Henrico di Jakarta, Jumat.

Henrico mengimbau ASN Perhubungan di wilayah lain juga mendukung transformasi angkutan publik di Jakarta, khususnya di Jakarta Utara.

Dukungan itu diberikan sesuai dengan instruksi Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta agar seluruh pegawai Dinas Perhubungan menggunakan transportasi umum menuju tempat kerja.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Jakarta Utara memulai gerakan 'ayo naik angkutan umum' di wilayah pesisir DKI Jakarta itu, Kamis.

Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim juga mengimbau Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di lingkungan Pemerintah Kota Jakarta Utara menggunakan transportasi publik.

Ali pun berencana memberlakukan imbauan bagi ASN ini pada satu hari tertentu yang ditentukan di kemudian hari. Bahkan dalam menjalani tugasnya seperti memonitor wilayah, ASN diimbau menggunakan mikrotrans yang ada di wilayahnya masing-masing.

Baca juga: Pengamat tegaskan pentingnya integrasi transportasi menyeluruh

Baca juga: Mengintegrasikan transportasi umum di Jakarta Raya

Baca juga: Pengamat: Kenaikan subsidi pacu masyarakat gunakan transportasi massal

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2023