Jakarta (ANTARA News) - Pebalap Honda Dani Pedrosa berhasil menjuarai MotoGP di Sirkuit Jerez Spanyol, Minggu, sementara si muda Marc Marquez kembali meraih podium dengan berada di urutan kedua setelah menyusul Jorge Lorenzo di tikungan sebelum finish.

Pedrosa finish paling depan dengan catatan waktu 45 menit, 17,632 detik, sedangkan Marquez 2,487 detik di belakangnya.

Pedrosa yang menempati posisi start ketiga dengan gesit merebut posisi terdepan dan bersaing ketat dengan pebalap Yamaha Lorenzo dan Marc Marquez.

Hingga empat lap terakhir, Lorenzo masih menempati posisi kedua di belakang Pedrosa, namun pada lap terakhir, Marquez menyelinap dari sisi dalam dan menyenggolnya sampai laju motornya melebar ke kanan.

Marquez tetap melaju mendahuluinya di tikungan menjelang garis finish itu dan membuat pebalap muda yang seri sebelumnya menjuarai MotoGP Amerika, akhirnya merebut posisi kedua.

Lorenzo yang tampak kesal setelah disenggol Marquez dan sempat mengekpresikan protesnya dengan mengeleng-gelengkan kepala sembari mengacungkan jarinya, harus puas berada di posisi ketiga dengan selisih waktu 5,089 detik dari Pedrosa.

Pebalap Yamaha The Doctor Valentino Rossi finish di tempat keempat dengan selisih waktu 8,914 detik dari Pedrosa.

Tempat kelima dan keenam diraih Cal Crutchlow dari tim Monster Yamaha Tech 3 dan Alvaro Butista dari Go&Fun Honda Gresini.

Pebalap Ducati asal Amerika Serikat Nicky Hayden finish di posisi ketujuh.(*)

Pewarta: Suryanto
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013