Jakarta (ANTARA News) - Anak perusahaan BMW, MINI berencana memperkenalkan MINI Cooper generasi terbaru pekan ini di Helsinki, Finlandia. 

Model itu sangat ditunggu-tunggu penggemar dan perusahaan setelah model sebelumnya diproduksi beberapa tahun terakhir.

Model terbaru itu akan mulai dilempar ke pasar Maret nanti, demikian inautonews, Sabtu. 

MINI Cooper terbaru didasarkan platform UKL yang dibuat BMW dan menggunakan mesin penggerak roda depan.

Cooper terbaru memiliki dimensi tubuh lebih besar dari model sebelumnya dan mesin yang lebih bertenaga mulai dari mesin diesel 1,5 liter tiga silinder yang menghasilkan 128 tenaga kuda (96 kW), mesin bensin 1,5 liter tiga silinder yang akan menghasilkan 148 tenaga kuda (110 kW). 

Model Cooper S memiliki bensin turbo 1,6 liter yang menghasilkan 178 tenaga (132 kW) dan model JCW terbaru (John Cooper Works) menghasilkan 217 tenaga kuda (162 kW).  

MINI menggandeng PSA untuk membuat Cooper versi hibrida.

(adm) 

Penerjemah: Adam Rizallulhaq
Copyright © ANTARA 2013