Jakarta (ANTARA News)- Kepala Eksekutif FIAT Sergio Marchionne mengatakan FIAT akan menginvestasikan 1,33 miliar dolar AS untuk memproduksi dua model SUV terbaru di pabrik Melfi, Italia awal 2014.  

Keputusan itu merupakan bagian dari rencana perusahaan dalam mengurangi kerugian di Eropa dan meningkatkan penggunaan kapasitas, lapor inautonews. 

"Ini bukan strategi yang berbahaya. Kami memutuskan beralih dari produsen mobil massal ke pasar premium" katanya.  

Dalam rangka menggenjot operasi Fiat di Eropa, Marchionne berencana menjual model mahal.

Akhir tahun ini, produsen mobil ini merugi 700 juta euro dan mengurangi target laba 2014 31 persen atau senilai 5,2 miliar euro.  

Marchionne berencana memperkenalkan 19 model terbaru yang diproduksi di Italia sampai 2016, diantaranya 9 model Alfa Romeo dan 6 model Maserati.

Salah satu model SUV yang akan diproduksi adalah model Fiat dan lainnya Jeep.  Saat ini Marchionne sedang menegosiasi keringanan pajak dengan  Perdana Menteri Mario Monti sehingga harga menjadi lebih kompetitif. (adm) 


Penerjemah: Adam Rizallulhaq
Copyright © ANTARA 2012