Denpasar (ANTARA News) - Agen pemegang merek mobil Mitsubishi, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, mengumumkan bahwa berdasarkan hasil pengukuran dengan metode full-to-full yang dilakukan Fakultas Teknik Universitas Indonesia, konsumsi bahan bakar minyak Mitsubishi Mirage transmisi manual bisa mencapai 24,20km/liter.

Hasil pengujian itu disahkan secara langsung oleh Dekan Fakultas Teknik UI Prof.Dr.Ir. Bambang Sugiarto, M.Eng kepada Executive Marketing Director PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors Rizwan Alamsjah dalam acara puncak "Mirage Eco Smart Drive - The Reality Challenge" di Tanjung Benoa, Bali, Selasa malam (11/12).

Pengujian konsumsi bahan bakar city car hatchback terbaru Mitsubishi itu diawali dengan eco-tour yang menempuh jarak sekitar 160km mulai dari Tanjung Benoa-Kuta-Sanur-Padang Bai-Candidasa (etape 1), kemudian Candidasa-Klungkung-Gianyar-Sukawati-Sanur-Kuta-Tanjung Benoa (etape 2).

Dengan mencatat Average Fuel Consumption di MID kendaraan di setiap etape, tim UI kemudian mengukur secara full-to-full setelah seluruh kendaraan peserta eco-tour menyelesaikan etape kedua yang berakhir di Tanjung Benoa.

Dari hasil pengukuran itu diperoleh hasil tertinggi untuk Mitsubishi Mirage transmisi manual 24,20km/liter, sedangkan Mirage bertransmisi otomatik 19,23km/liter.

Dalam mengukur konsumsi bahan bakar Mirage, tim dari Fakultas Teknik UI menggunakan metode pengukuran full-to-full dengan sejumlah prosedur, mulai dari konsumsi bahan bakar total (liter), jarak tempuh, waktu tempuh, temperatur bahan bakar, temperatur ambient, tekanan barometrik, tekanan ban, hingga berat badan penumpang total (minimal 136kg).

Pengukuran penggunaan bahan bakar juga diukur dengan gelas ukur secara cermat untuk pengisian ulang bahan bakar pada masing-masing kendaraan Mirage yang diuji.

Pengujian oleh tim UI mengaju pada standar SAE JI082-200802 dalam memperoleh data konsumsi bahan bakar antarkendaraan yang diuji atau cara berkendara (driving pattern) yang digunakan.

Standar itu dipilih karena memang standar yang mengatur pengukuran konsumsi bahan bakar untuk kendaraan ringan (bukan bus atau truk).

"Dengan metode yang sangat akurat ini, KTB telah menciptakan sebuah standar pengukuran full-to-full yang paling akurat untuk diterapkan guna mengetahui secara pasti konsumsi bahan bakar dari kendaraan bermotor," kata Rizwan Alamsjah.

Tujuan dari pengukuran bersama Fakultas Teknik UI tersebut, menurut Rizwan Alamsjah, adalah untuk memberikan informasi secara transparan kepada masyakarat mengenai konsumsi bahan bakar Mitsubishi Mirage. Pengujian juga dilakukan dalam kondisi jalan dan lalu lintas yang riil.

"Dengan pengujian di Bali ini kita ingin hasil yang riil agar bisa disampaikan kepada masyarakat, tidak simpang siur," katanya.

Dalam rangkaian acara di Bali, Mitsubishi juga menggelar Gymkhana Challenge yang diikuti oleh awak media untuk menguji performa Mitsubishi Mirage di Bali Speedway Circuit, di kawasan Garuda Wisnu Kencana.

Pebalap Jepang Hiroshi Masuoka yang telah beberapa kali menjuarai reli Dakar juga berkesempatan menguji Mirage di sirkuit tersebut.

(*)
Pewarta: Suryanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2012