Jakarta (ANTARA) - Penjualan kendaraan baru di AS diperkirakan akan naik pada bulan Maret seiring permintaan untuk mobil dan truk yang sebelumnya sempat tertahan.

Berdasarkan laporan dari konsultan industri J.D. Power-LMC Automotive yang disiarkan Reuters, Kamis, total penjualan kendaraan baru untuk bulan Maret, termasuk transaksi ritel dan non-ritel, diproyeksikan mencapai 1,33 juta unit, meningkat 6,2 persen dari Maret 2022.

Preferensi untuk kendaraan pribadi telah mendukung penjualan industri otomotif selama setahun terakhir tetapi ada beberapa indikasi akhir-akhir ini bahwa permintaan mungkin kehilangan tenaga.

General Motors Co GM. bulan lalu menyatakan akan menghentikan pabrik perakitan di Indiana, Amerika Serikat, yang membangun truk pickup Chevrolet Silverado dan GMC Sierra, selama dua minggu mulai 27 Maret untuk mempertahankan "tingkat inventaris optimal" di dealernya.

Baca juga: Hyundai Motor Group lampaui penjualan 100 ribu kendaraan listrik di AS

"...Sementara ada beberapa tanda peringatan di industri perbankan dan dengan ekonomi umum, prospek penjualan kendaraan global telah meningkat 200.000 dari bulan lalu menjadi 86,1 juta unit, naik 6,2 persen dari 2022," kata Executive Vice President of LMC Automotive Jeff Schuster.

"Gangguan pasokan diperkirakan akan terus mereda..," kata dia menambahkan.

Penjualan ritel kendaraan baru diperkirakan akan mencapai 1,09 juta unit pada bulan Maret, meningkat 1,9 persen dari tahun lalu.

Ketersediaan kendaraan baru di ritel membaik, tetapi, secara keseluruhan industri tetap terbatas pasokan membantu menjaga profitabilitas jauh di atas keadaan historis, kata laporan itu.

Harga kendaraan baru terus naik, dengan harga rata-rata mencapai 45.818 dolar AS di bulan Maret, meningkat 3,5 persen dari tahun lalu.

Untuk 2023, para konsultan mengatakan penjualan kendaraan ringan global diperkirakan akan meningkat sebesar 6,2 persen menjadi 86,1 juta unit.

Baca juga: SAIC Motor targetkan penjualan 6 juta kendaraan di 2023

Baca juga: Mitsubishi catat penjualan 97.936 kendaraan di Indonesia pada 2022

Baca juga: Penjualan kendaraan baru AS diperkirakan turun pada Desember

Pewarta:
Editor: Natisha Andarningtyas
Copyright © ANTARA 2023