Palembang (ANTARA News) - Atlet sepak takraw (petakraw) Tim Nasional Indonesia mengakui, setiap kali berlatih mereka terlebih dahulu perlu belajar dari permainan Timnas Thailand dengan menonton pertandingan yang telah direkam.

Victoria Eka Prasetyo, petakraw putra Indonesia di Palembang, Sabtu, mengatakan, tim dari Thailand merupakan timnas sepak takraw yang dinilai paling kuat, sehingga petakraw Indonesia harus belajar dari mereka.

"Kami menganggap mereka adalah guru, karena itu ketika bertanding melawan timnas dari Negeri Siam itu, terasa sulit untuk menimbulkan percaya diri yang tinggi," kata dia.

Syamsul Hadi, kapten timnas sepak takraw putra Indonesia yang bermain pada nomor beregu dan tim, mengemukakan prestasi timnas Indonesia pada SEA Games XXVI  jauh lebih baik dibandingkan kegiatan serupa dua tahun lalu di Laos.

Pada SEA Games XXV di Laos, timnas Indonesia hanya meraih lima medali perunggu, sedangkan hasil SEA Games ke-26 di Palembang ini, hingga saat ini telah meraih tiga medali perak dan satu perunggu.
(ANT-037)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011