Serang (ANTARA News) - Seorang pengendara motor tewas serta tiga lainnya luka berat saat dua sepeda motor bertabrakan di Jalan Raya Serang-Jakarta, tepatnya di Kampung Raab, Desa Leuwi Limus, Kecamatan Cikande, Serang, Banten, Sabtu. Suhadi (20), warga Kampung Perintis, Desa Gombong, Kecamatan Panimbang, Pandeglang, tewas seketika dengan kondisi kepala pecah. Sementara tiga korban lainnya masing-masing mengalami patah tulang. Peristiwa tabrakan motor lawan motor ini berawal saat Yudi Kuspermana (25), yang mengendarai Yamaha Yupiter B 6496 FED meluncur kencang dari arah Serang menuju Jakarta. Tiba di lokasi kejadian, warga Villa Mutiara CKR, Cikarang, Bekasi Selatan ini mencoba mendahului bus Arimbi yang berada didepannya. Saat berusaha menyalip bus, dari arah berlawanan mendadak muncul Honda Supra Fit A 2785 KH yang dikemudikan Suhadi yang berboncengan dengan Ujang Rusmana (18). Melihat ada sepeda motor muncul secara mendadak di depannya Yudi yang membonceng Ahmad Satiri (23), gugup dan tidak bisa mengendalikan motornya hingga terjadi tabrakan dua sepeda motor yang menimbulkan suara suara keras karena keduanya tengah melaju dengan kecepatan tinggi. Suhadi yang tengah memacu kendaraannya mental dari motornya dan jatuh membentur badan jalan hingga meninggal seketika dengan kondisi kepala pecah. Sedangkan Yudi, Satiri dan Ujang yang terseret bersama motornya, mengalami luka patah tulang tangan dan kaki serta luka pada kepalanya. Kasat Lantas Polres Serang, AKP Bagus Setiyono saat dikonfirmasi mengatakan, korban tewas maupun luka berat saat itu juga langsung dilarikan ke RSUD Serang. Penyebab terjadinya kecelakaan, menurut Kasat akibat kelalaian Yudi, pengendara Yamaha Yupiter. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, Yudi diamankan di Mapolres Serang.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006