Bukittinggi (ANTARA News) - Perdana Menteri Malaysia Abdullah Ahmad Badawi mengharapkan pertemuan bilateral dengan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono di Bukittinggi yang dinilai sukses, bisa membuka lembaran baru hubungan Indonesia-Malaysia. "Hasil perbincangan yang telah diadakan akan membuka lembaran sejarah baru bagi hubungan Indonesia-Malaysia sesuai dengan yang diharapkan," kata Badawi seusai shalat Jumat, di Masjid Jami Dirugo, Bukittinggi, Jum`at. Kepada sekitar 500 jemaah yang memenuhi masjid, Badawi menjelaskan seputar hasil pertemuannya dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. "Kami telah memperbincangkan beberapa aspek termasuk kerjasama di bidang ekonomi, pendidikan, budaya dan investasi," kata Badawi yang usai shalat Jumat langsung meninggalkan Bukittinggi untuk selanjutnya bertolak ke Kuala Lumpur. Badawi dalam kesempatan itu juga menyampaikan kegembiraan dan rasa syukur karena pertemuan tersebut yang berlangsung di Kota Bukittinggi yang diyakini akan semakin mempererat hubungan kedua negara serumpun. Sementara itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam kesempatan yang sama menghimbau seluruh rakyat Indonesia khususnya warga Sumbar untuk meningkatkan tali silaturahmi dengan Malaysia yang merupakan saudara serumpun. "Tadi pagi kami bercakap dari hati ke hati dengan bapak Badawi dan memohon agar kedua bangsa dapat lebih memperkokoh persahabatan, banyak sekali kerjasama yang dapat kita lakukan dengan Malaysia terutama di bidang infrastruktur, ekonomi dan perdagangan," kata presiden. Usai shalat Jum`at, PM Badawi dan Presiden RI didaulat oleh pimpinan masjid untuk menyampaikan ceramah sekitar pertemuan mereka di Kota Bukittinggi yang merupakan salah satu kota bersejarah tersebut. Usai shalat Jum`at, Presiden RI sempat menikmati hidangan nasi kapau di Restoran Uni Cah dan kemudian melakukan peninjauan ke Kompleks Pasar Atas yang berjarak hanya sekitar 100 meter dari Gedung Negara Tri Arga. Presiden dijadwalkan kembali ke Jakarta pada pukul 10.00 WIB hari Sabtu (14/1), setelah sebelumnya mengunjungi tiga obyek wisata di Kota Bukitinggi, yaitu, Ngarai Sianok, Lubang Jepang, dan Benteng Fort de Kock.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006