Bandung (ANTARA News) - Hantu ambulan hadir gentayangan di lantai dua Mall Festival Citylink di Jalan BKR Kota Bandung, Jawa Barat, sekaligus menjadi ajang untuk uji nyali bagi warga Kota Kembang dengan melihat hantu-hantu buatan.

"Wahana rumah hantu ini hadir pertama kali di Mall di Kota Bandung, kami menantang pengunjung untuk memacu adrenalin mereka dengan bertemu langsung hantu yang selama ini menjadi mitos di masyarakat," kata Direktur Festival Citylink Budiarto Winarto di Bandung, Rabu.

Penampilan hantu-hantu menyeramkan di rumah hantu di mall tersebut akan berlangsung 21 April hingga 22 Mei 2011.

Menurut Winarto, ajang tersebut juga menjadi uji nyali bagi warga Bandung, sekaligus sebagai therapy untuk menghilangkan phobia terhadap hantu yang sebanarnya hanya ada dalam pikiran masing-masing.

Rumah Hanti Ambulan dihadirkan di mall dengan dekorasi dan efek khusus yang bisa membawa pengunjung larut dalam suasana yang mencekam dan mistis. Didukung pembuatan karakter yang hidup dan dukungan sound effect yang bisa menggetarkan.

Area uji nyali di Mall Festival Citylink didesain layaknya rumah sakit, dengan menghadirkan hantu ambulan yang selama ini menjadi mitos di Kota Bandung, bahkan sempat dibuatkan dalam film layar lebar.

(ANTARA/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011