Jakarta (ANTARA) - PT Astra Honda Motor (AHM) berikan dukungan penuh terhadap pengembangan vokasi di Lombok, Nusa Tenggara Barat, dengan memberikan donasi terhadap dua SMK yang memiliki kurikulum Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM) Astra Honda.

Kedau SMK tersebut, adalah SMK Negeri 1 Gangga, Kab. Lombok Utara dan SMK Negeri 2 Praya Tengah, Kab. Lombok Tengah.

"Dengan semangat bersinergi, kami ingin kontribusi di dunia vokasi bisa melahirkan kompetensi yang merata di semua wilayah yang ada SMK mitra binaan kami," ungkap General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin dalam keterangan resminya, Senin.

Dengan hadirnya donasi dari terhadap dua SMK yang terpilih, PT AHM ingin meningkatkan kontribusi perusahaan di dunia vokasi sehingga terlahir alumni SMK yang punya daya saing di dunia industri.

Baca juga: Honda rilis "adventure touring" New CB150X, harga mulai Rp32 juta

Baca juga: Potensi motor segmen sport dan adventure touring di Indonesia


"Dukungan, monitoring program, dan apresiasi akan terus kami berikan agar SMK mitra binaan dapat bersama-sama mewujudkan link and match dunia pendidikan dan industri di Indonesia," kata dia.

Untuk memastikan terciptanya SDM unggul di bidang vokasi melalui penerapan Kurikulum TBSM Astra Honda, AHM telah mengembangkan sistem monitoring terintegrasi. Sistem itu diimplementasikan secara hybrid melalui pendekatan berbasis digital dan visitasi ke SMK yang dilakukan bersama jaringan sepeda motor Honda di seluruh Indonesia.

Di Pulau Lombok, AHM bersama diler Astra Motor NTB mengunjungi SMK Negeri 1 Gangga sebagai destinasi pertama. Sekolah yang berada di pesisir utara Pulau Lombok ini sempat terdampak bencana gempa yang menyebabkan lumpuhnya fasilitas belajar di sekolah.

Dalam kunjungan, AHM memberikan donasi 1 unit motor. Selain itu, Yayasan AHM juga memberikan donasi Rp50 juta untuk membantu proses pemulihan sekolah melalui pemberian seperangkat alat praktik untuk mendukung proses belajar mengajar Kurikulum TBSM Astra Honda.

Sebagai informasi tambahan, program link and match pendidikan vokasi telah dilakukan AHM sejak tahun 2010 melalui implementasi kurikulum TBSM Astra Honda.

Program pembinaan SMK ini antara lain meliputi pemberian materi ajar dalam bentuk teori, praktik, dan Praktik Kerja Industri (Prakerin) langsung di jaringan bengkel resmi Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) untuk siswa SMK TBSM Astra Honda.

Pengembangan tenaga ajar di SMK juga dilakukan melalui peningkatan dan pengayaan kompetensi guru dalam program pelatihan dan sertifikasi berstandar industri.

Hingga Oktober tahun 2021, AHM telah memiliki SMK mitra binaan Astra Honda sejumlah 704 Sekolah dan 65 TUK yang dapat dimanfaatkan oleh siswa SMK mitra binaan Astra Honda untuk mengikuti UKK dan meraih sertifikat lulus uji setara Technical Training Level 1 (TTL 1) terkait pemeliharan sepeda motor Honda.

Baca juga: Honda segera gelar kompetisi basket bagi pelajar di Papua

Baca juga: Honda belum rencanakan produksi RS SUV Concept

Baca juga: Honda yakin LCGC masih tetap tumbuh
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021