Jakarta (ANTARA) - Ford Australia hadirkan teaser All-New Ranger dan mengumumkan bahwa truk baru itu akan memulai debutnya pada 24 November.

Ford telah menguji kendaraan pikap itu diberbagai kondisi, baik di jalur off-road maupun jalan umum dan ini akan menjadi Ranger yang paling "serbaguna dan paling tangguh".

Dikutip dari laman resminya, Selasa, jika melihat dari gambar, mobil ini hadir dengan lampu LED yang menyala terang dibalut siluet dari gagahnya kendaraan saat menerjang air.

Baca juga: Ford tarik 120 ribu kendaraan Explorer terkait suspensi

Ford juga sudah merilis video dari prosesi desain termasuk sketsa, gambar 3D, dan pemodelan tanah liat.

Meski dirancang oleh Ford Australia, nantinya Ranger juga akan menjadi produk global yang akan dijual ke 180 jaringan Ford yang ada di seluruh dunia.

Untuk semakin meyakinkan konsumen, selama pengembangan ini para desainer Ford telah melakukan riset terhadap lebih dari 5.000 orang dan mengamati ratusan pemilik pikap di bengkel sehingga mereka dapat melihat apa yang paling penting bagi mereka.

Kepala Desainer Ranger, Max Tran mengatakan sebagai desainer, mereka terlibat dengan pelanggan jauh lebih awal dalam prosesnya, menghabiskan lebih banyak waktu dengan mereka, dan mendapatkan lebih banyak wawasan daripada sebelumnya.

"Menariknya, kami menemukan bahwa apapun pasarnya, pelanggan kami adalah pelakunya. Mereka suka memecahkan masalah mereka sendiri, dan mereka suka merasa percaya diri dengan truk mereka bukan hanya cara kendaraan berfungsi tetapi juga perasaan mereka saat mengemudikannya," kata Max Tran.

Diharapkan nanti, bahwa kendaraan ini akan menggunakan EcoBoost empat silinder 2,3 liter, EcoBoost V6 2,7 liter, dan mungkin EcoBoost V6 3,0 liter untuk Ranger Raptor andalannya.

Selain itu, ia akan memperkenalkan varian plug-in hybrid untuk pertama kalinya, sementara beberapa pasar juga akan mendapatkan diesel empat silinder 2.0 EcoBlue bi-turbo.

Baca juga: Ford dan GM mendaptkan hasil minus selama krisis semikonduktor

Baca juga: Ford investasikan Rp4,4 triliun untuk pabrik kendaraan listrik

Baca juga: Daftar mobil listrik berikut daya jelajahnya, siapa yang terjauh?
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021