Palu (ANTARA News) - Mabes Polri melalui telegram nomor STR/1168/XII/2010 menempatkan Kombes Pol Dewa Parsana sebagai Kapolda Sulawesi Tengah menggantikan Brigjen Pol Muhammad Amin Saleh.

Amin Saleh akan mendapatkan promosi sebagai Wakil Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan menggantikan Irjen Pol Prasetyo, kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ketut Untung Yoga Ana dari Jakarta, Kamis.

Dengan jabatan baru itu, Amin Saleh akan naik pangkat menjadi Inspektur Jenderal Polisi.

Prasetyo juga akan mendapatkan promosi sebagai Asisten Sumber Daya Manusia (SDM) Kapolri menggantikan Irjen Pol Edy Sunarno yang akan memasuki masa pensiun.

Kendati pangkat Prasetyo tetap Irjen di tempat baru, namun eselonnya naik yakni menjadi pejabat eselon IA.

Sedangkan pengganti Amin Saleh yakni Dewa Parsana sebelumnya adalah Wakapolda Sulawesi Tengah. Dengan promosi itu, Dewa akan naik pangkat menjadi Brigjen Pol.

Menanggapi promosi itu, Dewa Parsana yang ditemui ANTARA mengaku akan menjalankan amanah dari pimpinan Polri itu dengan baik dan maksimal.

"Ini kepercayaan yang harus saya jalankan dengan baik dan penuh rasa tanggung jawab. Terima kasih atas doa dan dukungan dari seluruh masyarakat, termasuk para insan pers," ujar mantan Direktur Reserse Kriminal Polda Jawa Tengah itu.

Namun demikian, jabatan dan amanah itu tak ada artinya tanpa dukungan dari seluruh komponen masyarakat dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban di wilayahnya.

"Jabatan itu tak ada artinya tanpa dukungan dari masyarakat dan media massa," kata alumni Akabri bagian kepolisian tahun 1982 itu.

(ANT/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010