Jakarta (ANTARA) - Produsen otomotif asal Jerman, Mercedes-Benz akan segera merilis paket terbaru untuk kendaraan sedan listrik mereka yakni, Mercedes-Benz EQS yang akan memiliki sistem kemudi roda belakang yang dapat memutar hingga 10 derajat.

Berbeda dengan pasar AS, pasar otomotif di negara lain masih dibatasi putaran tersebut hingga 4,5 derajat. Auto Motor and Sport telah menemukan bahwa, di Jerman, 10 derajat penuh hanya dapat dibuka melalui pembaruan over-the-air.

Dikutip dari CarsCoops, Senin, ke depannya semua model Mercedes-Benz EQS akan hadir dengan perangkat keras yang diperlukan untuk memutar roda belakang hingga 10 derajat, mereka hanya memerlukan perangkat lunak yang tepat.

Pelanggan Jerman dapat membayar kendaraan ini dengan harga 489 euro per tahun untuk membuka kunci fitur atau 1.169 euro untuk memiliki perangkat lunak selama tiga tahun. Menariknya, publikasi mencatat bahwa sistem juga memerlukan kamera 360 derajat.

Kendaraan yang dengan paket roda belakang memutar hingga 10 derajat ini akan dijual di AS di bawah body EQS 450 dan EQS 580, yang memiliki motor listrik tunggal dengan 329 hp dan torsi 419 lb-ft (568 Nm), sedangkan yang terakhir hadir dengan 516 hp dan 630 lb. -ft (854 Nm) berkat dua motor listrik.

Baca juga: Mercedes-Benz akan beralih ke mobil listrik

Baca juga: Tips rawat dan jaga kebersihan mobil selama di rumah aja

Baca juga: Krisis semi konduktor pengaruhi pengiriman Mercy ke Indonesia
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021