Jakarta (ANTARA News) - Chevrolet Captiva kembali menyabet penghargaan sebagai The Best Medium SUV dari majalah Autobild Indonesia, demikian GM Autoworld Indonesia dalam siaran persnya Kamis.

Autobild Award 2010 yang di gelar di Four Seasons Hotel Jakarta kembali mengukuhkan kedigjayaan Chevrolet Captiva sebagai yang terbaik di segmen Medium SUV di Indonesia. Gelar yang sama diraih Captiva pada 2009.

“Penghargaan ini merupakan cerminan bahwa Chevrolet Captiva masih yang terbaik di mata dewan juri Autobild Award. Di mana dewan jurinya adalah seluruh Jurnalis Autobild Indonesia yang kredibel dan obyektif serta layak menjadi representasi konsumen di Indonesia,” komentar Debora Amelia Santoso, Direktur Marketing dan Public Relations GM Autoworld Indonesia – ATPM mobil merek Chevrolet di Indonesia.

Populasi Chevrolet Captiva sejak diluncurkan tahun 2007 telah mencapai 6203 unit dan populasinya terus meningkat seiring pertumbuhan diler 3S Chevrolet dan meningkatnya penggemar Chevrolet Captiva di seluruh Indonesia.

“Penjualan Chevrolet Captiva selalu berkontribusi rata-rata diatas 50% dalam penjualan Chevrolet di Indonesia. Dan masih menjadi tulang punggung penjualan Chevrolet di Indonesia,” tambah Amelia.

“Kami sangat berterima kasih kepada seluruh Pelanggan kami di seluruh Indonesia atas kepercayaannya kepada Chevrolet Captiva. Kami menjamin seluruh produk yang kami pasarkan akan mendapat pelayanan purna jual yang prima dari diler resmi kami di seluruh Indonesia,” demikian Amelia.

(S026)
Pewarta: Suryanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010