Jakarta (ANTARA) - Hyundai Motor Co dan afiliasinya Kia Corp mengatakan pada Kamis bahwa penjualan gabungan mereka di Eropa pada Mei meningkat lebih dari dua kali lipat dibanding bulan yang sama pada tahun sebelumnya.

Dilansir Yonhap, Jumat, Hyundai dan Kia menjual total 88.171 kendaraan di Eropa pada Mei, naik tajam dari 42.492 unit pada bulan yang sama tahun lalu, data penjualan perusahaan menunjukkan.

Hasil tersebut didorong faktor penjualan yang kuat dari kendaraan SUV Hyundai Tucson dan Kona, serta SUV Sportage Kia dan kendaraan utilitas crossover Ceed, kata juru bicara Hyundai.

Dari Januari hingga Mei, penjualan keseluruhan duo korporasi itu melonjak 37 persen menjadi 388.711 mobil dari 283.170 unit pada periode yang sama tahun lalu.

Dalam lima bulan pertama, mereka menguasai 7,5 persen pasar mobil Eropa, naik dari 7,2 persen pada periode tahun lalu.

Baca juga: Hyundai setop sementara pabrik di AS karena kekurangan semikonduktor

Baca juga: Chairman Hyundai Motor raih penghargaan Autocar Awards 2021

Baca juga: Hyundai Glovis perkuat layanan pengangkutan kendaraan listrik
Pewarta:
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021