Jakarta (ANTARA) - General Motors (GM) telah memperluas layanan aplikasi seluler OnStar, yang kini dapat dinikmati di wilayah Amerika Serikat dan Kanada dengan ponsel pintar yang berbasis Ios maupun Android untuk mengetahui kondisi sebuah kendaraan yang dimiliki.

"Dengan peluncuran OnStar Guardian yang diperluas, fitur keselamatan utama OnStar sekarang tersedia untuk menjaga lebih banyak orang tetap aman dan terlindungi di luar kendaraan mereka," kata Direktur Global Connected Services & Customer Experience, Mike Speranzini yang dikutip dari CarsCoops, Selasa.

OnStar Guardian pertama kali diperkenalkan pada Juli 2020 sebagai perpanjangan dari layanan OnStar, tersedia untuk berbagai kendaraan GM, yang dapat dibawa oleh pemiliknya menggunakan ponsel pintar mereka.

Layanan seluler ini menawarkan Respons Kecelakaan, yang menggunakan sensor di ponsel pintar untuk menentukan apakah pengendara mengalami kecelakaan. Jika terdeteksi, secara otomatis layanan ini akan menghubungi layanan darurat lokal untuk segera membantu.

Ini juga akan memiliki fungsi lain untuk situasi yang sedikit lebih ringan, seperti kerusakan atau ban kempes. Dengan bantuan pinggir jalan, pengendaara dapat meminta bantuan untuk mendapatkan ban baru, atau bantuan dengan sejumlah situasi yang mungkin muncul.

Ada juga layanan seperti Status Lokasi, yang memberi pengguna kemampuan untuk menyimpan dan berbagi lokasi favorit di peta aplikasi dan menerima pemberitahuan tentang kedatangan dan keberangkatan teman dan keluarga.

"OnStar membantu orang-orang di seluruh negeri ini setiap harinya dengan cara yang luar biasa untuk anggota kami serta orang yang mereka cintai serta dapat membawa kekuatan OnStar bersama mereka, ke mana pun mereka pergi untuk merasa terlindungi dan terus terhubung," kata dia.

Baca juga: Cruise kantongi izin uji coba kendaraan otonom dengan peumpang

Baca juga: Epic Games: Human Machine Interface dorong migrasi otomotif menuju EV

Baca juga: GM akan "geber" pengiriman kendaraan semester kedua

Penerjemah: Chairul Rohman
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021