Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur menargetkan sebanyak 1.200 Aparatur Sipil Negara (ASN) mendapatkan vaksinasi COVID-19.

Pemkot Jakarta Timur pada Selasa menggelar vaksinasi perdana COVID-19 bagi ASN di Ruang Serbaguna Blok C Kantor Wali Kota Jakarta Timur, dengan penerima pertama adalah Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar.

"Saya harapkan semua ASN pada hari ini divaksin, kecuali tidak memungkinkan fisiknya, ada kormobit (penyakit penyerta), gula tinggi, tensi tinggi, itu akan ditunda hingga normal kembali," kata Anwar.

Anwar mengatakan bahwa vaksinasi ini diikuti sebanyak 250 ASN di lingkungan Pemkot Jakarta Timur. Sama seperti penerima vaksin COVID-19 lainnya, para ASN harus menjalani cek kesehatan, seperti tensi darah, gula darah dan penyakit lainnya sebelum disuntik vaksin.

Baca juga: Sekolah dijadikan tempat vaksinasi warga lansia di Jakarta Timur
Baca juga: 761 lansia ikuti vaksinasi di Cipayung

Dia berharap dengan pemberian vaksin kepada para ASN dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19. Meski demikian, dia juga tetap meminta para ASN untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan.⁣

Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur Indra Setiawan menjelaskan, pemberian vaksinasi kepada ASN karena tugasnya untuk melayani dan berinteraksi langsung dengan masyarakat.

Indra mengatakan petugas yang diterjunkan untuk membantu kegiatan vaksinasi bagi ASN terbagi menjadi tiga tim  yang berasal dari Pelayanan Kesehatan Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, Puskesmas Kecamatan Makasar dan AGD.

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021