Jakarta (ANTARA) - Ragam berita di kanal politik antaranews.com pada Minggu (3/1) menarik dibaca kembali untuk mengawali informasi anda pada pekan ini, di antaranya:

Partai Berkarya dukung sikap pemerintah terkait FPI

Sekretaris Jenderal DPP Partai Berkarya kubu Muchdi Purwoprandjono, Badaruddin Andi Picunang, menyatakan sikap Partai Berkarya untuk mendukung pemerintah terkait dengan pembatasan aktivitas Front Pembela Islam (FPI).

Badar, sapaan Badaruddin Andi Picunang, menilai keutuhan persatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia perlu diutamakan daripada kepentingan-kepentingan golongan.

"Peran pemerintah untuk mempersatukan dan menjaga NKRI ini. Sehingga apa yang dilakukan oleh Pemerintah saat ini, saya kira, Partai Berkarya sejalan dan mendukung," kata Badar saat acara Refleksi Pergerakan Pemuda di Tahun 2020 di DPP Partai Berkarya, Ragunan, Jakarta, Ahad.

Baca selengkapnya

PB NU: Pemerintah tidak anti-ormas Islam dengan bubarkan FPI

Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PB NU), Marsudi Syuhud, menegaskan pemerintah tidak anti-Islam meski telah membubarkan organisasi kemasyarakatan Front Pembela Islam (FPI).

"Kalau anti-Islam, organisasi-organisasi lainnya ya tidak akan ada. Khan masih banyak organisasi, ada 80-an organisasi Islam masih tetap jalan," kata dia, dalam pernyataannya, di Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya

Anggota Badan Legislatif DPR Ali Taher meninggal dunia

Anggota Badan Legislasi DPR, Ali Taher Parasong, meninggal dunia di RS Islam Jakarta, Cempaka Putih, Minggu.

Salah seorang pemrakarsa pengesahan UU 'Omnibus Law' Cipta Kerja itu meninggal dunia pukul 14.00 WIB Minggu karena sakit, diduga terinfeksi Covid-19.

"Beliau masuk RS pada 27 Desember 2020, dugaan awalnya beliau terinfeksi virus Covid-19," ujar Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) di DPR RI Saleh Partaonan Daulay kepada wartawan di Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya

Angkatan Muda Partai Berkarya ingin solid pada kepemimpinan Muchdi PR

Ketua Umum Angkatan Muda Partai Berkarya (AMPB) Fauzan Rachmansyah mengatakan ingin solid pada kepemimpinan Ketua Umum DPP Partai Berkarya Muchdi Purwoprandjono dan Sekretaris Jenderal DPP Partai Berkarya Badaruddin Andi Picunang.

Pernyataan itu dilaporkan Fauzan kepada Sekjen DPP Partai Berkarya saat acara Refleksi Pergerakan Pemuda di Tahun 2020 di DPP Partai Berkarya, Ragunan, Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya

Ini sebab pemuda terkena narkoba menurut Angkatan Muda Partai Berkarya

Ketua Umum Angkatan Muda Partai Berkarya, Fauzan Rachmansyah, mengatakan ketiadaan aktivitas membuat pemuda mudah terpikat pada penyalahgunaan narkoba.

Untuk itu, ia meminta kepada segenap pengurus AMPB di tingkat pusat dan wilayah agar terus menyosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba bagi kesehatan.

"Dengan kurangnya kegiatan dan penyaluran kreativitas membuat banyak anak muda terjerumus kepada narkoba. Ini menurut data juga, pengguna narkoba meningkat. Maka ini peran teman-teman AMPB untuk terus mensosialisasikan," kata dia, saat acara 'Refleksi Pergerakan Pemuda di Tahun 2020' di DPP Partai Berkarya, Ragunan, Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Chandra Hamdani Noor
Copyright © ANTARA 2021