Jakarta (ANTARA) - Sedan ikonis kelas menengah (mid-sedan) Volkswagen K 70 genap berusia 50 tahun pada 20 Oktober, sejak pertama kali diproduksi pada 1970.

Sedan K 70 membawa era baru bagi pabrikan Jerman karena menjadi model pertama Volkswagen yang menggunakan penggerak roda depan.

"Dengan mesin water-cooled dan penggerak roda depan dari K70, Volkswagen membuat perubahan penggerak yang sangat baru dan mencapai kesuksesan dengan Passat dan Golf," tulis VW di laman resmi perusahaan pada Rabu.
Reunion in Salzgitter: Karl-Günter Queißer and the K70


VW K 70 masih meninggalkan jejak di era sekarang karena menjadi menjadi inspirasi untuk mobil VW Golf dan VW Polo yang digunakan kaum muda.

Uniknya, sedan itu awalnya menjadi pesaing Audi 100. Namun setelah kedua perusahaan bergabung, VW K 70 justru menjadi dasar teknologi untuk mobil-mobil Audi.

K 70 memakai suspensi independen dengan jarak sumbu roda yang panjang, sehingga memberikan kesan berkendara yang menyenangkan. Mobil itu juga sudah dilengkapi sabuk pengaman di semua kursi yang menjadi standar baru untuk mobil pada masanya.

"K70 memiliki sasis canggih dengan suspensi independen. Jarak sumbu roda yang luar biasa panjang menciptakan interior yang luas dengan pengendalian yang sangat baik," lanjut VW.

Desain sedan itu memang sederhana, tidak berkesan sporty apalagi mewah, namun setelah 50 tahun, konsep-konsep mendasar dari K 70 tetap bertahan dan menjadi pelopor beberapa model VW berikutnya.


Baca juga: Gara-gara simbol Nazi, Volkswagen "ceraikan" diler Meksiko

Baca juga: VW sesumbar langkahi pencapaian Tesla

Baca juga: VW akan menjadi perusahaan digital
Pewarta:
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020