Jakarta (ANTARA) - Pabrikan mobil Italia-Amerika, Fiat Chrysler berkontribusi untuk meredam wabah virus corona baru (COVID-19) dengan membuat 1 juta masker di pabrik Asia.

Kepala Eksekutif Fiat Chrysler, Mike Manley pada Senin (23/3) mengatakan kepada karyawan, mereka akan membantu produksi masker selama krisis corona. Sebelumnya, pabrikan otomotif meliputi Ferrari, General Motor, Ford dan Volkswagen juga berkontribusi dengan membantu produksi ventilator rumah sakit.

Untuk membuat masker itu, Fiat akan memakai salah satu pabrik di Asia yang akan menjadi tempat pembuatan masker untuk petugas medis.

Baca juga: Lindungi pegawai dari corona, Volkswagen liburkan pabrik

Baca juga: GM dan Ford bahas bantuan medis perangi corona bersama pemerintah AS


Pabrik itu ditarget dapat membuat 1 juta masker per bulan, kata perwakilan serikat pekerja Gianluca Ficco, mengutip surat yang dikirim oleh Manley kepada karyawan.

Fiat dan Ferrari juga dalam pembicaraan dengan Siare Engineering, produsen ventilator terbesar Italia, untuk bekerja sama meningkatkan produksi alat kesehatan, kata pejabat perusahaan.

Fiat telah menghentikan sementara sebagian besar pabriknya di seluruh dunia, kendati hal itu berimbas pada penurunan kinerja perusahaan.

Ferrari juga menghentikan operasinya pada dua pabrik di Italia.

"Kita perlu menggunakan masa penghentian pabrik untuk melengkapi diri dengan sumber daya yang diperlukan dalam menghadapi keadaan darurat," kata Ficco, seraya menambahkan dia berharap bahwa perusahaan besar lainnya dapat mengikuti Fiat, demikian Reuters.

Baca juga: Pabrik sepeda motor Hero dan Fiat tutup sementara pabrik di India

Baca juga: Seorang pekerja Fiat Chrysler dinyatakan positif COVID-19

Baca juga: Kontribusi perusahaan otomotif global untuk lawan corona
Pewarta:
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020