Jakarta (ANTARA News) - Partai Bintang Reformasi (PBR) akan menggelar konvensi bakal calon presiden (Capres) dengan peserta dari luar partai dan penyeleksiannya mulai September 2008, kata Ketua Umum DPP PBR Bursah Zarnubi. "Capres peserta konvensi harus figur di luar pengurus PBR, dimaksudkan agar mendapatkan capres yang diterima sebagian besar masyarakat Indonesia," katanya menjawab pers sesudah mencanangkan Gerakan Nasional Masjid se-Indonesia, di Jakarta, Jumat. Menurut Bursah, konvensi capres PBR berbeda dengan sistem konvensi Partai Golkar 2004 lalu yang hanya mengusung peserta dari tokoh internal partai, tapi PBR mengusung tokoh eksternal partai mulai tingkat pengurus cabang (PC) PBR di kabupaten/kota. "Capres definitif nanti akan dipilih dari unsur pengurus DPP PBR, DPW PBR, tokoh masyarakat dan LSM, serta para kepala daerah dukungan PBR," katanya. Beberapa tokoh masyarakat eksternal PBR yang disebut bersedia mengikuti konvensi antara lain mantan ketua umum Partai Golkar Akbar Tandjung dan pengamat politik Rizal Malarangeng. Pada kesempatan itu, Bursah menegaskan, DPP PBR menyepakati sistem suara terbanyak terhadap para caleg PBR untuk DPR RI, I dan II atau bukan berdasar nomor urut, dan dia berharap DPR segera merevisi UU No 10/2008 tentang Pemilu agar persyaratan caleg terpilih didasarkan pada suara terbanyak. Proporsi caleg PBR yakni 45 persen perempuan dan 55 persen laki-laki, serta 70 persen usia 21 tahun-50 tahun, dan 30 persen usia di atas 50 tahun, katanya. Bursah optimistis PBR mendapat suara pemilih minimal 10 persen pada Pemilu 2009, sedang pada Pemilu 2004, PBR mendapatkan suara sekitar dua persen atau 14 wakil di DPR RI. Pada pencanangan gerakan Masjid Besih yang dipusatkan di Masjid Al-Jihad di Kelurahan/Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat itu, Bursah mengatakan, gerakan membersihkan masjid menjelang datangnya Ramadhan sebagai pintu masuk upaya memakmurkan masjid secara substanstif. "Dalam tradisi dan konsepsi Islam, masjid bukan hanya sebatas tempat ibadah ritual, tapi juga ruang publik, tempat umat Islam memecahkan masalah dan membangun peradaban," katanya. Tampak hadir sejumlah pengurus PBR, seperti Yusuf Lakaseng, Ketua DPW PBR DKI Jakata Irwan Setiawan dan sejumlah caleg PBR dari daerah pemilihan DKI, seta ratusan jamaah masjid. (*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008