Bandung,(ANTARA News) - Setelah sembilan bulan dirawat di RS Hasan Sadikin Bandung, Dede "Manusia Akar" diijinkan pulang ke rumah untuk menjalani rawat jalan, Senin. Ketua tim dokter, dr Rahmatdinata, mengatakan pihaknya berhasil mengangkat sekitar enam kilogram jaringan kutil yang berada di seluruh bagian tubuh Dede melalui delapan kali operasi. "Saat ini hanya tiga hingga empat ons saja jaringan kutil yang masih menempel di beberapa bagian tubuh Dede," ujar Rahmat. Ia menjelaskan untuk menghabiskan jaringan kutil yang tersisa, Dede masih harus menjalani operasi dua kali lagi yang rencananya akan dilakukan setelah bulan puasa tahun ini. "Semingggu ini Dede bisa pulang ke rumah dan kembali ke rumah sakit pekan depan untuk menjalani pemeriksaan kembali," katanya. "Manusia akar" yang bernama lengkap Dede Koswara warga Desa Tanjungjaya Kecamatan Cihampelas Kabupaten Bandung Barat ini menyatakan kegembiraannya karena dapat pulang ke rumah dan bertemu keluarga serta teman-temannya. "Saya berterimakasih pada tim dokter dan juga Bapak Presiden serta Ibu yang telah memberikan pernyataannya sehingga saya dapat menjalani operasi," katanya. Dede yang terlihat gembira atas kepulangannya, naik ambulans ditemani keluarganya dan dijemput Bupati Bandung Barat, Abubakar. Ketika ditanyakan berapa biaya yang telah dikeluarkan untuk operasi dan perawatan selama Dede di RSHS, Direktur RSHS, Cissy S Prawira menjelaskan keseluruhan biaya yang ditanggung pemerintah mencapai Rp500juta. "Biaya ini termasuk membeli tisu expander dan juga beberapa peralatan yang dapat digunakan selanjutnya oleh rumah sakit," ujar Cissy. Dede masuk ke RSHS pada 23 November 2007 dan telah menjalani operasi kedelapan pada 10 Juni 2008.(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008